Sabtu, 14 Juli 2012

SADAR AKAN KEIMANAN

Banyak orang - orang sekarang yang sedikit hilang kesadarannya atas keharusannya dalam mengimani Tuhannya. kesadaran itu hilang perlahan karena terjejali pola pikir yang sesat berbulu benar. Beberapa orang telah terdoktrin dengan beberapa ajaran yang mungkin belum tentu benar seutuhnya.
Keimanan merupakan sesuatu yang harus melekat dalam kehidupan, karena tanpa adanya keimanan pada Tuhan maka hidup akan terasa hampa dan hilang lah tujuan dan kegiatan sehari - hari pun akan membabi buta. Keimanan merupakan sesuatu yang pokok yang ditanamkan ketika manusia masih berada dialam kandungan bahkan sebelum itu pun  ruh manusia telah bersaksi akan adanya Tuhan yang Esa yaitu Allah SWT.
Beberapa pola pikir yang sedikit menyimpang yang penulis sadari adalah :

1. Pola pikir Perencanaan
    Dalam perencanaan sesuatu kegiatan, acara, keuangan maupun hal apapun sering kali manusia lupa melibatkan Tuhan. Padahal segala sesuatu tanpa seijinnya Allah takkan berhasil. Sering kali kita menyangsikan akan keajaiban yang mungkin bisa terjadi apabila kita mengantungkan segalanya pada Allah SWT, tentunya dibarengi dengan perencanaan yang matang, usaha yang benar, beribadah yang rajin,  dan tawakal pada Allah.
  Sebaiknya dalam perencaaan dimulai dengan Bismillah dan dibarengi dengan Insyaallah. adapun do'a yang bisa dibaca adalah Bismillahi Tawakaltu 'alallah walla haula wala quwwata illa billah. Karena segala sesuatu yang mustahil menurut kita, Allah bisa melakukannya karena Allah adalah maha Kuasa dan Maha Bijaksana.

2. Pola pikir Kesehatan
   Banyak sekali sekarang manusia telah mentuhankan Dokter, Obat, Ramuan Tabib, Cara pengobatan, Dukun ataukah sebotol air dan lainnya yang bisa menyembuhkan dari penyakitnya. Padahal apabila manusia sadar atas keimanannya pada Allah apapun bisa menjadi perantara caranya Allah untuk menyembuhkan manusia tergantung dari kemampuan dari manusia itu. Allah maha tahu, Allah maha bijaksana dan Allah Maha dari segala yang maha Allah lah penyembuh dari segala penyakit. Allah tahu kemampuan manusia dalam menyelesaikan cobaannya. Namun ikhtiar tetap dilakukan jangan sampai hanya berhenti disatu pengobatan apabila salah satu pengobatan tersebut belum optimal. Tanpa adanya iktiar, Allah pun enggan merubah keadaan menjadi lebih baik. Seperti dalam Al-qur'an yang intinya "Allah takkan merubah suatu kaum sebelum kaum tersebut berubah."

3. Pola Pikir Politik
   Saat ini dunia Politik telah diracuni dengan berbagai paham yang sebenarnya itu adalah kurang tepat dilakukan. Sebaik - baiknya politik adalah Politik Islam, dimana aturan/hukum diatur jelas dalam Al-qur'an dan Al - hadits. Misalnya Apabila Ada yang mencuri maka potong tangan, nah jangan takut dulu, potong tangan disini tidak sembarang potong tangan tetapi harus ada investigasi terlebih dahulu alasan dia mencuri, jumlahnya dan lainnya karena islam telah mengaturnya dalam al-qur'an dan hadits. jadi dengan kejelasan sanksi hukum bisa tegas dan tidak memandang siapa pun.
Pemerintahan justru akan lebih aman dan damai apabila melakukan syari'at islam. Pemerintahan sekarang sangat mengenyampingkan Allah sehingga keimanan pudar dalam pemerintahan. Kalaupun ada yang ingin memperjuangkan Islam dalam sebuah pemerintahan dianggapnya mencemari hakikat bangsa. padahal Islam mencakup kelima Sila yang ada pada negara.

Mungkin banyak hal lainnya yang belum tersadarkan

Tapi hanya satu Solusinya
"SADARLAH ATAS ADANYA ALLAH, IMANI SETIAP TEMPAT&WAKTU, SERTAKAN ALLAH DALAM HAL APAPUN"

Tidak ada komentar:

Posting Komentar